Skip to main content

Ujian Kebahagiaan

Ya.. kata orang "people change" ia bisa berubah-ubah seiring berjalannya waktu. Tapi tidak sebanyak ini ketika kawan yang dahulu bersama-sama menjaga kesabaran pada akhirnya gugur satu persatu. Ujian hidup itu nyata. Mudah sekali membolak-balikkan ide, semangat, emosi, yang semuanya memiliki kesamaan, berawal dari keinginan. Unik memang ujian yang satu ini. Ujian kebahagiaan yang timbul karena terpenuhinya keinginan. 

Oleh kesedihan orang bisa memaksa dirinya tegar meski diluapkan dengan tangisan. Oleh kekecewaan orang bisa berlatih lapang dada hingga pada titik melakukannya. Tapi oleh kebahagiaan? Bisa apa kita kalau keinginan terpenuhi? Senang luar biasa(?). Lalu bagaimana kalau rasa senang itu tak tepat pelampiasannya? banyak yang ngomong jangan buat keputusan saat benar-benar sedih atau benar-benar senang, apa itu karena ada bagian yang dilemahkan dari diri kita? pemikiran, ide, logika, atau iman barangkali? Nah.. kalau bicara sebab, apa benar penyebab rasa senang itu baik atau bisa jadi sebenarnya tak baik?

Hmm.. menarik...

Iya sih.. sabar itu bikin gregetan, tapi setiap kali kalimat itu kita baca dalam sholat. Tunjukilah kami ke jalan yang lurus. Karena mengimani kami masih memegang harap dan kalau tak terpenuhi pun kami masih mengimani kok sebab semua atas ijin-Mu :)

Engkau Maha Mendengar

Comments

Followers