Skip to main content

katanya sih buat "Memastikan"

Uneg-uneg ini sebenarnya kepikiran bebarengan dari uneg-uneg ane Tentang Jodoh. Beberapa kali tidak jadi ane tulis karena tiba-tiba merasa tidak perlu untuk ditulis kesannya jadi blog galau jadinya. Nanti dikiranya "Tulisannya sekarang tentang cinta-cinta, mesti lagi galau ini blogger" hahaha :D. Tapi sepertinya tidak mengapa ane tulis saja lagipula sudah diselangi postingan ane yang Begitu Dekat.

Yaa... karena urusan jodoh itulah banyak sekali ditemui orang-orang berpacaran guna "memastikan" jodohnya (begitu katanya). Bagi ane, pacaran lebih karena tidak bisanya menahan nafsu untuk mengasihi, mencintai, menyayangi yang timbul bersamaan dengan bertambahnya kedewasaan. Pingin selayaknya diperlakukan istimewa bak suami-istri dimanja, diperhatikan, dilindungi, disayangi, berbagi kebahagiaan, berbagi cerita, namun dilakukan masih dalam masa "coba-coba". Jika tetiba timbul ketidakcocokan maka ya sudah "lepas" begitu saja...

Sering ditemui di socmed pertengkaran hanya gara-gara masalah seperti ini, bahkan pernah ane temui sampai keduanya saling ejek, saling menyalahkan, saling menjatuhkan, memaki, dsb. Lalu dimanakah segala hal yang terucap manis dahulu disaat kalian memulai hubungan?

Oiya.. kalau boleh tanya kepada mereka, apakah setiap perkataan manis yang terucap untuk pasangannya terucap  juga untuk pasangan sebelumnya? jika iya, maka terlihat sudah "kualitas" ucapan manis itu...

Bagi ane tidaklah menjadi spesial, sesuatu yang bisa diberikan begitu saja berganti-ganti dari satu pasangan ke pasangan yang lain. Semua ucapan manis dengan mudahnya terulang ketika menemukan pasangan baru... 
Spesial adalah ketika semua itu dilakukan dengan bukti nyata berani menjadikanya halal dan bukan sekadar coba-coba saja...

Ssst dengar ini, seseorang yang berani menjadikanmu halal pastilah orang itu mencinta dengan sesungguhnya cinta dan menjadikanmu halal adalah buktinya... :D

Comments

Followers